untuk: @kawancuk
di dalam kepalaku ada yang bernyanyi: biarlah senja tetap senja, kan kuhadapi malam hari dengan berani!
ada yang bernyanyi dalam kepalaku, mungkin dari suaramu yang bergetar di awan-awan keemasan senja ini
ada yang bernyanyi dalam kepalaku: aku berani hidup, hidup kan kuhadapi dengan berani
karena cinta, karena cinta adalah harap yang tak pernah habis
karena cinta, juga airmata, memberi makna pada hidup, memberi arti pada diri
ada yang bernyanyi dalam kepalaku. kutahu itu dirimu.